Terpaksa Aku Terus Dijajah

Who is the real?
Aku hidup di zaman penjajahan. Kala itu tidak ada kekerasan, karena segala kekerasan yang sekecil apapun itu akan dianggap radikal. Mau melawan para penjajah pun tidak ada yang mendukung karena banyaknya pendapat yang mengatakan "mereka juga manusia, butuh hidup, butuh makan -meski dari keringat yang terjajah dibumi yang terjajah-.

Penjajah selalu bilang: kita juga berbuat baik kepada kalian -yang terjajah- kami memberi kamu makan dengan cara berkerja pada kami. Kami adalah orang yang selalu berbuat baik kepada sesama manusia, oleh karena itu janganlah memberontak kepada kami, dan janganlah katakan kami kafir. Karena kami berbuat baik kepadamu, dan kamu masih bisa hidup sampai sekarang !!

Para penjajah pintar sekali untuk selalu menyebarkan jargon-jargon itu. Sehingga menjalarlah semua kepada rakyat -melalui jalan para titisan pribumi-. Maka tiadalah pemberontakan yang notabennya selalu menimbulkan kekerasan, saling membunuh-karena dianggapnya radikal/teroris/tak toleran sesama manusia. Yang terjadi sedikit demi sedikit rakyat sangat baik sama penjajah, dan tanpa perlawanan dijajah terus deh!!!